Sukses dalam penyelengaraan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) Ke-1, kini Pemerintah Desa Dadap kembali menyelenggarakan acara keagamaan tersebut yang dijadwalkan nanti pada tanggal 12 November 2023 mendatang. Tujuan diadakannya kegiatan ini tidak lain untuk memelihara, mengembangkan, meningkatkan pengetahuan, pemahaman, penghayatan, pengamalan, serta menjadikan al-Qur'an dan al-Hadits sebagai spirit pembangunan nasional berdasarkan pendekatan agama. Ini sebuah tujuan yang tidak sekedar sangat mulia tetapi juga menyimpan amanah berat yang luar biasa, dan perlu langkah-langkah kongkrit yang sistematis dan jelas untuk dapat mewujudkannya.
Agar kegiatan tersebut berjalan sesuai harapan, Lembaga Penyelenggaraan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Desa Dadap melakukan rapat persiapan sekaligus Bimbingan Teknis (BIMTEK) bagi Dewan Hakam agar lebih transparan dan profesional dalam menilai setiap peserta tanpa pilih kasih. Oleh karena itu dalam sambutannya Kepala Desa Dadap berharap kepada Dewan Hakam, dalam menilai Peserta Lomba harus bersifat Profesional dan Proporsional. Karena Peserta yang mendapat Juara tentunya akan kita kirim ke tingkat Kecamatan sebagai Peserta perwakilan dari Desa.